Baju Adat Samawa/Sumbawa.
Pakaian Adat Suku Sumawa (Sumbawa), Nusa Tenggara Barat Masyarakat asli pulau Sumbawa terkenal dengan kain songketnya. Pada umumnya kain singket tersebut menggunakan benang emas, benang perak, juga benang katun. Kain selungka misalnya, merupakan songket yang menggunakan benang emas dan perak. Selain kain selungka, ada juga mbalipida , yaitu kain tenun yang bermotif kotak-kotak. Ciri khasnya bentuk stilasi motif fllora untuk kain perempuan dan motif fauna atau manusia untuk kain laki-laki. Pakaian adat wanita Sumbawa berupa lamung pen e untuk bagian atas dan tembe lompa untuk bagian bawah. Lamung pene merupakan baju sejenis kebaya berlengan pendek dari kain halus, sedangkan tembelompa merupakan kain sarung bermotif kotak-kotak yang biasanya berupa kain songket yang dipakai sebatas mata kaki, yang disebut krealang . Sebagai pelengkap pakaian digunakan ikat pinggang ( pending ) perak, sapu to'a (sejenis sapu tangan) yang disampirkan pada bahu kiri, kalung, bengkor trow